Setingkat Lebih Tinggi, Rutan Balikpapan Kanwil Kemenkumham Kaltim Gelar Apel Pagi dan Penyematan Kenaikan Pangkat Kepada Pegawai

    Setingkat Lebih Tinggi, Rutan Balikpapan Kanwil Kemenkumham Kaltim Gelar Apel Pagi dan Penyematan Kenaikan Pangkat Kepada Pegawai

    Balikpapan - Kantor Wilayah Kementerian Hukum Dan HAM Kalimantan Timur, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Balikpapan kembali mengadakan apel pagi rutin sekaligus penyematan tanda kenaikan pangkat pegawai. Apel ini dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Balikpapan, Agus Salim, dan dihadiri oleh seluruh pejabat struktural, Komandan Jaga, staf, serta CPNS, Senin (14/10/2024).

    Dalam apel pagi ini, dilaksanakan pula prosesi penyematan tanda kenaikan pangkat dan penyerahan Surat Keputusan (SK) Kenaikan Pangkat kepada satu pegawai. Pegawai yang menerima kenaikan pangkat adalah Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Luby Lukman Zakaria.

    Dalam arahannya, Agus Salim mengucapkan terima kasih atas kelancaran apel pagi dan menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pegawai atas kinerja mereka. “Terima kasih kepada rekan-rekan yang telah melaksanakan tugas dengan baik. Setelah libur, saya harap semangat kerja kita semua semakin meningkat, ” ungkapnya.

    Lebih lanjut, beliau menekankan bahwa kenaikan pangkat merupakan pencapaian yang pantas dirayakan, sekaligus motivasi untuk semakin berdedikasi dalam melayani masyarakat dan negara. “Saya harap semua pegawai terus bekerja dengan disiplin, tanpa harus menunggu perintah, ” tambahnya.

    Kepala Rutan juga mengingatkan pentingnya menjaga integritas, dengan menegaskan kembali larangan untuk terlibat dalam aktivitas judi online, sesuai arahan dari Kantor Wilayah dan edaran Sekjen Kemenkumham. "Jaga kehormatan dan martabat sebagai ASN Kemenkumham, " tegasnya.

    Apel pagi ditutup dengan ucapan selamat kepada Luby Lukman Zakaria atas kenaikan pangkatnya, dan harapan agar seluruh pegawai semakin semangat dalam menjalankan tugas di minggu ini.

    Muhammad Febri

    Muhammad Febri

    Artikel Sebelumnya

    Rutan Balikpapan Gelar Ibadah Minggu Bersama...

    Artikel Berikutnya

    Wujudkan Implementasi SAKIP, Rutan Balikpapan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Rustika Herlambang Apresiasi Polri Raih Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik, Bukti Komitmen Transparansi
    Leonardy Harapkan Kongres PB Lemkari Akhir Januari 2025
    Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024 Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025
    Dukung Persiapan Secara Matang, Rutan Balikpapan Ikuti Gladi Pelaksanaan Dialog Presiden RI Dengan Narapidana Dan Anak Binaan Secara Daring
    Pembinaan Rohani Rutin Tahanan Dan Warga Binaan Nasrani Rutan Balikpapan Ikuti Ibadah Minggu
    Berikan Pelayanan Prima, Rutan Balikpapan Gandeng POSBAKUMADIN Balikpapan Gelar Penyuluhan Bantuan Hukum Gratis Kepada Tahanan
    Siap Ikuti Arahan Presiden dan Menteri,  Kepala Rutan Balikpapan Ikuti Pengarahan Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kaltim Terkait Masa Transisi
    Gakkumdu Awasi Proses Perhitungan Suara di Rutan Balikpapan
    Optimalisasi Administrasi, Kepala Rutan Balikpapan Tekankan Pemanfaatan SDP
    Cegah TB Dan HIV/AIDS  Rutan Balikpapan Gelar Screening
    Wujudkan Laporan Keuangan yang Akuntabel, Rutan Balikpapan Ikuti Entry Meeting BPK RI atas Pemeriksaan Interim Laporan Keuangan 2024 Secara Daring
    Dukung Persiapan Secara Matang, Rutan Balikpapan Ikuti Gladi Pelaksanaan Dialog Presiden RI Dengan Narapidana Dan Anak Binaan Secara Daring
    Pembinaan Rohani Rutin Tahanan Dan Warga Binaan Nasrani Rutan Balikpapan Ikuti Ibadah Minggu
    Kepala Rutan Balikpapan Hadiri Kegiatan Ramah Tamah Bersama Anggota I BPK RI
    Gerak Cepat Tindak Lanjuti Arahan Menteri, Rutan Balikpapan Gelar Razia Blok Hunian dan Tes Urine Bagi Warga Binaan
    Berikan Pelayanan Prima, Rutan Balikpapan Gandeng POSBAKUMADIN Balikpapan Gelar Penyuluhan Bantuan Hukum Gratis Kepada Tahanan
    Pemkot Balikpapan dan Rutan Balikpapan Bahas Sinergi Peningkatan Kinerja Pelayanan Publik Bagi Tahanan dan Warga Binaan
    Tingkatkan Kualitas Mutu, Rutan Balikpapan ikuti Sosialisasi Standarisasi Dapur Sehat Pemasyarakatan

    Ikuti Kami